Search results for: “label/Kuliner”

  • Kuliner Klasik Legendaris Riau, Lamang dan Tapai Pulut

    www.laborblog.my.id - Masyarakat Riau patut berbangga, banyak kuliner tradisional warisan leluhur yang rasanya nikmat disantap. Karena rasanya yang lezat, tak heran jika makanan ini cukup memiliki popularitas.

    Kuliner Klasik Legendaris Riau | Net
    Masyarakat Riau patut berbangga, banyak kuliner tradisional warisan leluhur yang rasanya nikmat disantap. Karena rasanya yang lezat, tak heran jika makanan ini cukup memiliki popularitas.


    Salah satu yang cukup punya nama adalah lemang dan tapai pulut, sepasang makanan ini sudah tak asing terdengar di Riau. Lemang dan tapai pulut semakin populer sat hari raya tiba baik saat Idul Fitri maupun Idul Adha. Masyarakat Riau tak pernah absen membuatnya.
    Sama seperti kebanyakan lemang lain, makanan ini terbuat dari beras ketan yang dimasak dalam tabung bambu. Sebelum memasukkan beras, bagian dalam bambu dilapisi daun pisang.
    Beras ketan dalam bambu ini dimasak menggunakan santan sehingga rasanya gurih dan legit. Untuk mematangkannya, lemang dibakar di atas api hingga matang dan padat.
    Saat sudah matang, lemang disajikan dalam bentuk potongan bulat kecil untuk ukuran personal. Lemang paling pas disantap bersama tapai pulut yakni olahan ketan yang difermentasi hingga menjadi tapai.
    Masyarakat Riau membuat tapai pulut dari ketan putih maupun ketan hitam. Dominan rasa asam, manis dan kecut sangat pas jadi teman makan lemang. Rasa lemang akan semakin mantap jika disantap dalam keadaan hangat. Asap tipis yang mengepul dari lemang membuat selera makan meningkat berkali-lipat.
    Meskipun rasanya lezat, menyantap lemang dan tapai pulut haruslah dibatasi, pasalnya tapai pulut mengandung alkohol alami yang cukup tinggi. Jika kalap, usai menyantapnya pasti berefek pada pusing dan mengantuk. Ibu hamil dan menyusui juga tidak disarankan menyantap tapai pulut. Kendati demikian, untuk lemangnya masih aman dikonsumsi siapapun.
    Selain dengan tapai pulut, ternyata masyarakat juga menyantap lemang dengan berbagai lauk pendamping seperti rendang daging dan ayam, telur serta olahan masakan khas lainnya.
    www.laborblog.my.id - Masyarakat Riau patut berbangga, banyak kuliner tradisional warisan leluhur yang rasanya nikmat disantap. Karena rasanya yang lezat, tak heran jika makanan ini cukup memiliki popularitas.

    Ilustrasi Tapai Pulut | Net
    Lemang memang bisa dikatakan sebagai makanan khas Riau tetapi masyarakat yang paling banyak membuat dan menyantapnya adalah di Kabupaten Indragiri Hilir. Saat menjelang perayaan besar, masyarakat bergotong-royong membuat lemang.
    Ingin menyantap lemang saat berkunjung ke Riau? Datangi sentra-sentra pembuatan lemang atau datang saat perayaan hari besar. Dijamin perut akan terisi penuh dengan makanan nikmat ini tanpa harus merogoh kantung.

  • Tips Membuat Kentang Goreng Renyah Tidak Lembek

    www.laborblog.my.id - Memasak kentang goreng tidak bisa sembarangan agar hasilnya enak, kualitas kentang harus diperhatikan, suhu minyak, cara menggoreng dan teknik penyajiannya. Kentang goreng yang tidak digoreng dengan benar dapat mempengaruhi rasa dan  kerenyahan kentang.

    Kentang Goreng | Net
    Memasak kentang goreng tidak bisa sembarangan: agar hasilnya enak, kualitas kentang harus diperhatikan, suhu minyak, cara menggoreng dan teknik penyajiannya. Kentang goreng yang tidak digoreng dengan benar dapat mempengaruhi rasa dan kerenyahan kentang.


    Inilah cara memasak kentang goreng Belgia yang renyah sempurna. Belgia adalah “tempat kelahiran” kentang goreng. Di sana, memasak dan makanan kentang goreng telah menjadi budaya yang melekat.
    1. Kualitas kentang
    Untuk mendapatkan rasa yang lezat dari kentang goreng, kentang yang digunakan harus berkualitas tinggi, ciri-cirinya adalah kentang yang bersih dan berukuran besar. Setelah membersihkan, potong kentang dengan ketebalan sekitar 1-1,5 cm.
    “Semakin besar potongannya, semakin terasa daging kentangnya,” kata Presiden World Potato Congress Romain Cools pada konferensi pers di SIAL Interfood, Jakarta. Jika Anda menggunakan kentang olahan, pilihlah kentang bermerek yang berkualitas baik.
    2. Penggorengan
    Gunakan wajan dengan saringan sehingga Anda dapat dengan mudah mengeluarkan kentang goreng secara bersamaan. Untuk hasil yang merata, pastikan jumlah minyak dapat menutupi kentang sepenuhnya. Suhu minyak yang ideal untuk menggoreng kentang adalah 170-175 derajat Celcius atau api sedang.
    3. Jumlah kentang
    Saat menggoreng, pastikan jumlah kentang tidak melebihi setengah dari kapasitas wajan. Hal ini untuk memastikan bahwa semua kentang matang secara merata. Terlalu banyak kentang di wajan akan membuat konsistensi tekstur jadi lembek.
    4. Digoyangkan
    Dikutip dari Original Fries, goyangkan kentang setelah direndam dalam minyak panas selama 30 detik agar tidak saling menempel dan untuk membuat tingkat kegaringan yang pas, ulangi hingga kentang berubah warna.
    5. Masak hingga kekuningan
    Kemudian, tunggu sampai kentang goreng berwarna kuning keemasan, angkat kentang, tiriskan minyaknya dan letakkan di wadah yang dialasi kertas yang bisa menyerap minyak.
    6. Bumbu


    Bumbui kentang goreng dengan sedikit garam. Anda juga bisa menambahkan berbagai topping seperti daun bawang dan seledri. Nikmati kentang goreng dengan saus sambal, tomat atau mayones. Kentang goreng yang renyah di luar dan lembut di dalam bisa langsung dinikmati.

  • Resep Ayam Bakar Solo, Panggang Menggunakan Teflon

    www.laborblog.my.id - Cobalah membuat ayam bakar  untuk menu makan siang keluarga. Sangat cocok disantap dengan sambal terasi  dan lalapan segar. Resep ayam bakarnya cukup sederhana. Namun ayam tersebut harus dimasak terlebih dahulu diungkep dengan berbagai bumbu dan air kelapa agar lebih beraroma dan nikmat.

    Ilustrasi Ayam Bakar | Net
    Cobalah membuat ayam bakar untuk menu makan siang keluarga. Sangat cocok disantap dengan sambal terasi dan lalapan segar. Resep ayam bakarnya cukup sederhana. Namun ayam tersebut harus dimasak terlebih dahulu diungkep dengan berbagai bumbu dan air kelapa agar lebih beraroma dan nikmat.
    Lihat resep ayam bakar satu-satunya dari buku “Kreasi Ayam Bakar Lezat dan Sambal” karya Redaksi Sajisedap terbitan PT Gramedia Pustaka Utama di bawah ini. Bisa juga dipanggang dengan teflon.
    Resep Ayam Bakar Solo
    Bahan
    1 ekor ayam, potong 8 bagian
    2 batang serai, memarkan
    3 lembar daun salam
    4 cm lengkuas
    3 sdm kecap manis
    ½ sdm garam
    ½ sdt gula pasir
    400 ml air kelapa
    1 sdm air asam jawa
    2 sdm minyak untuk menumis
    Bumbu Halus
    5 butir kemiri
    12 butir bawang merah
    4 siung bawang putih
    4 cm kunyit
    3 cm jahe
    ¼ sdt jintan
    1 sdt ketumbar
    Cara Membuat Ayam Bakar Solo
    1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, daun salam, dan lengkuas hingga harum. Masukkan ayam. Masak sambil diaduk hingga berubah warna.
    2. Tambahkan kecap manis, garam, dan gula pasir. Aduk kembali, tuangi air kelapa. Masak sampai matang dan bumbu meresap.
    3. Menjelang diangkat, masukkan air asam jawa. Aduk rata. Matikan api, angkat ayam, dan tiriskan.
    4. Bakar ayam di atas bara api atau teflon sampai harum. Sajikan dengan sambal dan lalapan.


    Buku “Kreasi Ayam Bakar Lezat dan Sambal” karya Redaksi Sajisedap terbitan PT Gramedia Pustaka Utama dapat dibeli online di Gramedia.com

  • Resep Mudah Membuat Cimol Anti Meledak, Hasilnya Dijamin Kenyal

    www.laborblog.my.id - Cimol merupakan salah satu olahan berbahan dasar aci atau tepung tapioka yang cukup terkenal sebagai jajanan kaki lima karena rasanya yang nikmat dan gurih. Tak heran jika banyak orang yang penasaran dengan resep cimol anti meledak.

    Jajanan Cimol | Image Source: Net
    Cimol merupakan salah satu olahan berbahan dasar aci atau tepung tapioka yang cukup terkenal sebagai jajanan kaki lima karena rasanya yang nikmat dan gurih. Tak heran jika banyak orang yang penasaran dengan resep cimol anti meledak.


    Sebenarnya resep dan cara membuat cimol ini cukup sederhana, hanya saja saat adonan bulat ini digoreng dan mulai mengembang tidak jarang cimol meledak.
    Selain itu, kelezatan cimol juga terdapat pada teksturnya yang kenyal, sayangnya untuk mendapatkan tekstur ini juga susah-susah gampang, karena alih-alih kenyal, cimol terkadang terasa keras. Eits, tapi jangan khawatir karena ternyata ada resep sederhana untuk membuat cimol anti meledak dan kenyal sekaligus. Berikut resep cimol anti meledak yang laborblog.my.id rangkum dari berbagai sumber.
    Resep Cimol Anti Meledak
    Bahan:
    12 sdm tepung tapioka (contoh: merk Tani)
    4 sdm tepung terigu (contoh: merk Segitiga Biru)
    1 siung bawang putih
    Lada bubuk
    Penyedap rasa
    Baking powder
    Garam
    Minyak goreng
    Cara Membuat:
    1. Campurkan tepung terigu dan tepung tapioka. Lalu tambahkan garam, penyedap rasa, lada bubuk dan baking powder secukupnya
    2. Panaskan air sampai mendidih, lalu tambahkan bawang putih yang sudah dihaluskan
    3. Tuangkan air ke dalam adonan sedikit demi sedikit sambil diulen hingga kalis
    4. Bulatkan adonan yang sudah kalis sesuai selera, lalu masukkan ke dalam wajan yang ada minyaknya.
    5. Setelah adonan cimol selesai dibulat-bulatkan, nyalakan api kecil. Ini merupakan salah satu tips cimol tidak meledak saat digoreng.
    6. Aduk terus cimol sampai terasa cukup keras dan tidak lengket di wajan.
    7. Jika warna cimol sudah kecoklatan, angkat lalu tiriskan
    8. Tambahkan taburan penyedap rasa seperti bubuk barbekyu, bubuk pedas manis atau bubuk dengan rasa lain sesuai selera.
    9. Kocok bubuk dengan cimol untuk mendapatkan rasa yang merata.
    Nah, salah satu tips agar cimol tahan ledakan dan kenyal adalah dengan menggorengnya dengan api kecil. Selama proses menguleni, pastikan juga tepung dan air tercampur rata.


    Demikian resep mudah membuat cimol anti meledak yang empuk dan lembut seperti yang dijual oleh pedagang kaki lima. Semoga resep cimol anti meledak ini memudahkan anda yang ingin membuat cimol sendiri di rumah!

  • Mengenal Apa Itu Croffle Camilan Kekinian yang Viral: Bentuk, Bahan dan Penemu

    www.laborblog.my.id - Apa itu croffle, jajanan yang sedang populer saat ini? Masyarakat Indonesia kini  menggemari jajanan croffe yang sedang viral di media sosial. Camilan ini mulai viral setelah  penyanyi  Korea Selatan Kang MinKyung menyukainya. Dalam sebuah video yang dibagikan secara luas di media sosial, Kang MinKyung tampak memperlihatkan dapur rumahnya dan croffle sebagai camilan favoritnya.

    Croffle | image source: suara.com
    Apa itu croffle, jajanan yang sedang populer saat ini? Masyarakat Indonesia kini menggemari jajanan croffe yang sedang viral di media sosial. Camilan ini mulai viral setelah penyanyi Korea Selatan Kang MinKyung menyukainya. Dalam sebuah video yang dibagikan secara luas di media sosial, Kang MinKyung tampak memperlihatkan dapur rumahnya dan croffle sebagai camilan favoritnya.
    Faktanya, croffle sendiri sudah populer di street food Korea Selatan pada pertengahan tahun 2020. Namun kini rasa croffle yang renyah, manis dan gurih juga digemari masyarakat Indonesia.
    Tak ayal, makanan tersebut langsung viral di media sosial dan diburu banyak orang. Bahkan, masyarakat rela mengantri lama untuk mendapatkan croffle. Apa itu croffle?
    Croffle Berbahan Dasar Adonan Croissant
    Menurut Tasyi Athasyia, salah satu food vlogger terkenal di Indonesia, croffle adalah makanan ringan yang terbuat dari adonan croissant yang dimasak dengan alat mencetak waffle. Bahan umum yang digunakan untuk membuat adonan croissant adalah tepung, garam, air dingin, butter, gula, ragi, dan susu. .
    Tidak hanya itu, adonan croissant juga harus disimpan di lemari es karena sensitif terhadap suhu, hal ini berguna agar adonan ragi tidak cepat aktif dan butter tidak cepat meleleh.
    Bentuk Croffle
    Dilansir dari laman thetaste.ie, croffle merupakan perpaduan antara croissant dan waffle. Croissant biasanya berbentuk bulan sabit, sedangkan waffle bervariasi bentuknya tergantung pada cetakannya.
    Croffle merupakan perpaduan keduanya yaitu dengan adonan croissant yang tidak dipanggang tetapi dipres menggunakan cetakan waffle.
    Pencipta Croffle
    Jenis pastry ini pertama kali ditemukan oleh Louise Lennox, seorang chef dari Dublin, Irlandia. Lennox kemudian mengembangkan ide tersebut dan mulai menjual croffle pada tahun 2017 di sebuah kafe bernama La Petite Boulangerie milik Cuisine de France, yang terletak di Dublin pusat.
    Croffle biasanya disajikan sebagai makanan penutup karena rasanya yang manis atau gurih dengan tambahan berbagai topping, sehingga Lennox dan Cuisine de France mengembangkan croffle dengan berbagai topping, seperti isian alpukat, tomat manis, krim feta, dan taburan remukan hazelnut panggang atau gremolata.
    Tertarik mencoba jajanan viral yang satu ini, kini terjawab sudah apa itu croffle, jajanan kekinian yang diburu banyak orang.[suara.com]

  • 5 Manfaat Makan Ikan Air Tawar bagi Kesehatan

    www.laborblog.my.id - Manfaat mengkonsumsi ikan air tawar baik untuk kesehatan tubuh. Ikan ini mengandung sejumlah nutrisi berbeda selain ikan air asin.

    Ilustrasi
    Manfaat mengkonsumsi ikan air tawar baik untuk kesehatan tubuh. Ikan ini mengandung sejumlah nutrisi berbeda selain ikan air asin.
    Ikan ini hidup di sungai, danau atau kolam yang kadar garam air lautnya kurang dari 0,05 persen. Mujair, lele, gurame, mas, nila, dan bawal adalah beberapa jenis ikan yang paling populer. Ikan umumnya memiliki ciri tulang yang lebih kecil dari ikan air asin.


    Kandungan gizi ikan ini sangat tinggi. Ikan mengandung hampir 30% dari asupan protein harian yang direkomendasikan untuk orang dewasa. Ikan ini juga rendah lemak dan mengandung asam lemak omega3, meski lebih rendah dari ikan air asin.
    Manfaat Kesehatan Mengkonsumsi Ikan Air Tawar. Berikut mengutip Healthline, beberapa manfaatnya.
    1. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
    Makan ikan air tawar baik untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah. Banyak penelitian menunjukkan bahwa jenis ikan ini dapat mengurangi risiko serangan jantung dan stroke serebral. Rendah lemak, tinggi protein dan asam lemak omega 3 pada ikan, baik untuk kesehatan jantung.
    2. Kesehatan Otak
    Ikan ini juga menjaga kesehatan otak. Fungsi otak manusia menurun seiring bertambahnya usia. Makan ikan dapat menghambat penurunan fungsi otak, terutama emosi dan memori.
    3. Mengatasi Depresi
    Mengkonsumsi ikan jenis ini secara teratur juga dapat mengurangi stres dan depresi. Kandungan omega3 pada ikan dapat berperan sebagai antidepresan.
    4. Meningkatkan Kualitas Tidur
    Ikan merupakan salah satu makanan yang dapat memicu pembentukan vitamin D. Vitamin ini dapat membantu meningkatkan kualitas tidur serta fungsi tubuh yang berkaitan dengan vitamin D.
    5. Mengurangi Risiko Penyakit Autoimun


    Nutrisi dalam ikan air tawar dapat membantu mengurangi risiko terkena penyakit autoimun seperti diabetes tipe 1, rheumatoid arthritis, dan sclerosis multipel.
    Manfaat mengkonsumsi ikan air tawar diperoleh dengan mengkonsumsinya secara teratur: orang dewasa disarankan untuk makan dua porsi ikan per minggu.[source]

  • Pesona Danau Laut Tawar di Aceh Tengah

    www.laborblog.my.id - Ada sebuah tempat wisata di tengah Aceh  yang membuat jadi ingin kesana. Sebuah danau indah yang terletak di Dataran Tinggi Gayo, Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh. Wisata Danau Laut Tawar. Tempat wisata, tempat fotografi, tempat wisata alam, tempat wisata yang penuh pesona.

    Pesona Danau Laut Tawar di Aceh Tengah
    Ada sebuah tempat wisata di Aceh Tengah yang membuat jadi ingin kesana. Sebuah danau indah yang terletak di Dataran Tinggi Gayo, Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh. Wisata Danau Laut Tawar. Tempat wisata, tempat fotografi, tempat wisata alam, tempat wisata yang penuh pesona.
    Danau Laut Tawar adalah potensi wisata di Aceh tengah, tempat berburu foto yang populer di kalangan wisatawan.Dicintai oleh anak muda yang menyukai petualangan, cocok juga untuk anak-anak dan orang dewasa. Pergi dengan teman-teman dari komunitas akan jadi lebih menyenangkan, bahkan ketika bepergian dengan keluarga.
    Panorama Danau Laut Tawar
    Danau yang menyimpan banyak keindahan, cerita asal-usul dan misteri ini sangat layak untuk dikunjungi. anda akan sangat menyukai panorama keindahannya. Perpaduan antara dataran, perbukitan dan perairan di sekitar Danau Laut Tawar menyuguhkan keindahan alam yang mempesona.
    Anda juga dapat mengikuti kegiatan sehari-hari penduduk dataran tinggi Gayo di sekitar danau: bertani, memancing, berkebun, berburu hama perkebunan.
    Danau terbesar Aceh ini memiliki luas kurang lebih 5.472 hektar. Panjangnya sekitar 17 km dan lebar 3,2 km. Banyak sekali spot foto bagus di sekitar danau. Bahkan warna rerumputan di perbukitan bervariasi dengan musim, kadang hijau, kadang kekuningan, memberikan perasaan yang berbeda di setiap kunjungan.
    Saat langit didominasi warna putih karena mendung dan hujan, sejuk rasanya minum kopi di warung dekat danau.Nikmati suasana yang tenang, di lain kesempatan cuaca cerah dan memanjakan para fotografer dengan langit biru yang masing-masing memiliki keindahan tersendiri.
    Untuk menikmati keindahan Danau Laut Tawar, kita tidak perlu membayar tiket masuk, kita bisa bebas memilih tepian mana untuk bersantai secara gratis, di beberapa tempat pemandangannya sangat indah.
    Jangan lupa untuk menikmati wisata kuliner di tepi danau, minum kopi Gayo atau makan ikan depik yang rasanya enak. Untuk akomodasi, kita dapat memilih untuk menginap di Kota Takengon atau penginapan ditepi danau.
    Banyak jalan menuju ke Roma, ada juga jalan ke danau Laut Tawar. Ada 3 (tiga pilihan) jika ingin ke Takengon (Danau Lut Tawar). Bisa dengan Bus/travel Banda Aceh – Takengon. Jarak antara Banda Aceh – Takengon sekitar 315 kilometer dalam waktu 7 jam.
    Pilihan kedua adalah dari Medan dengan bus.Jarak dari Medan ke Takengon adalah 427 kilometer, dalam 9,5 jam. Dan pilihan ketiga, Saat ini ada penerbangan Medan – Takengon dari Bandara Kuala Namu (KNO) ke Bandara Rembele (TXE) dengan Penerbangan Medan – Takengon memakan waktu 60 menit.


    Indahnya suasana dataran tinggi tentu berbeda dengan suasana pantai. Merupakan tempat wisata di Aceh Tengah yang wajib anda coba jika sedang berada di Aceh.